Aktor Kim Soo hyun Bantah Pacari Mendiang Kim Sae-ron Saat Masih di Bawah Umur
Share

PENUTUR.COM – Aktor ternama Korea Selatan, Kim Soo-hyun, akhirnya angkat bicara terkait rumor hubungannya dengan mendiang aktris Kim Sae-ron yang terus berkembang. Melalui agensi yang menaunginya, Gold Medalist pada Jumat, 14 Maret 2025 membantah bahwa artisnya pernah memacari anak di bawah umur.
Dalam pernyataan panjang yang telah rilis di media-media Korea, Gold Medalist menegaskan bahwa hubungan Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron tidak terjadi saat aktris tersebut masih di bawah umur.
“Kim Soo-hyun dan Kim Sae-ron berpacaran sejak musim panas 2019 hingga musim gugur 2020, setelah Kim Sae-ron mencapai usia dewasa. Tidak benar bahwa mereka menjalin hubungan saat Kim Sae-ron masih di bawah umur,” ungkap pihak agensi dikutip media Korea Sport Chosun di Jakarta, Jumat.
Lebih lanjut, agensi juga menanggapi foto-foto yang diunggah Kim Sae-ron di Instagram Story pada 24 Maret 2024 serta foto yang dipublikasikan oleh kanal YouTube Garosero Research Institute (Ga Se-yeon) pada 11 Maret 2025. Foto-foto tersebut, menurut agensi, merupakan dokumentasi pribadi keduanya saat masih berpacaran di musim dingin 2020.
“Pakaian yang dikenakan Kim Sae-ron dalam foto tersebut adalah koleksi yang dirilis oleh sebuah merek pada Juni 2019, sehingga klaim Ga Se-yeon bahwa foto-foto tersebut diambil pada tahun 2016 saat Kim Sae-ron masih di bawah umur tidak dapat dibuktikan,” tambah pernyataan agensi.
Selain itu, Gold Medalist juga memberikan klarifikasi terkait surat yang dikirim Kim Soo-hyun kepada Kim Sae-ron selama menjalani wajib militer. Surat tersebut disebut sebagai bagian dari komunikasi biasa yang dilakukan aktor tersebut dengan kenalan dekatnya.
“Kim Soo-hyun menyesuaikan diri dengan kehidupan militer dan mengirimkan kisah kesehariannya kepada teman-temannya. Ungkapan seperti ‘Aku merindukanmu’ adalah frasa kasual yang umum digunakan oleh prajurit kepada kenalan dekat mereka,” jelas agensi.
Pihak Gold Medalist juga menyoroti dugaan manipulasi informasi yang dilakukan oleh Ga Se-yeon . Menurut mereka, Ga Se-yeon telah mengubah foto-foto yang diambil setelah Kim Sae-ron dewasa agar tampak seolah-olah diambil saat ia masih di bawah umur.
“Mereka menyusun kartu pos yang dikirim setelah pasangan ini mulai berpacaran berdampingan dengan surat-surat dari masa militer Kim Soo-hyun, sehingga tampak seperti surat cinta yang dikirim sejak lama,” ujar agensi.
Bahkan, nama panggilan yang telah digunakan Kim Sae-ron secara publik di media sosial sejak 2016 diubah agar terlihat seperti panggilan khusus di antara mereka berdua,” tutupnya.