LOADING

Ketik di sini

Hiburan

Polisi Tetapkan YA Sebagai Tersangka Atas Tewasnya Anak Tamara Tyasmara

Share

PENUTUR.COM – Kasus tewasnya Dante (6) , anak Tamara Tamara mulai menemukan titik terang. Polisi kini menetapkan kekasih Tamara, yang berinisial YA menjadi tersangka.

YA ditangkap pihak kepolisian di rumahnya di Kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur pada Jumat, (9/2). Hal ini disampaikan Kabid Humas Polda Metro, Kombes Pol Ade Ary Syam usai penyidik memeriksa tersangka YA.

“Penyidik telah melakukan penangkapan terhadap saudara YA terkait peristiwa meninggalnya putra saudari Tamara,” kata Ade Ary.

Sebelumnya polisi mengumumkan perkembangan proses pengusutan kematian Dante yang merupakan putra pasangan Tamara Tyasmara dan Angger Dimas.

Dari hasil gelar perkara yang dilakukan penyidik Jatanras Polda Metro Jaya, pada Selasa, (8/2),  polisi memastikan korban meninggal secara tidak wajar

“Hasil gelar perkara yang kita laksankan kita simpulkan bahwa telah ditemukan dugaan peristiwa pidana. Total saksi yang diperiksa 16 di tahap penyidikan,” kata Kepala Subdit Jatanras Polda Metro Jaya AKBP Rovan Richard Mahenu.

Diketahui, Tamara sebelumnya mengatakan bahwa putranya meninggal secara tidak wajar ketika berlatih renang di kolam renang Tirtamas, Pondok Kelapa, Jakarta Timur.

Kasus tersebut kemudian dikembangkan Polda Metro Jaya untuk menentukan tersangka dalam kasus tewasnya Dante.

Tim penyidik telah menerima hasil digital forensik berupa rekaman CCTV terkait asli tidaknya. Penyidik juga mendapat hasil kedokteran forensik terkait kegiatan ekshumasi (pengeluaran jenazah dari makam).

“Kami penyidik telah menerima hasil digital forensik berupa rekaman CCTV yang menyatakan bahwa rekaman CCTV tersebut asli dan tanpa editan. Kemudian hari ini juga kami telah mendapat hasil dari kedokteran forensik terkait kegiatan ekshumasi kemarin,” Rovan Richard.

Dari rekaman CCTV dan hasil pemeriksaan kedokeran forensik diyakini memberi titik terang dalam kasus kematian bocah berusia 6 tahun tersebut

BACA JUGA  Istirahat Setiap 25 Menit Kerja Bisa Meningkatkan Produktivitas

“Yang mana, dari dua hasil forensik tersebut sangat berguna dalam pembuktian scientific investigation. Ke depan, penyidik akan melaksanakan gelar (perkara) untuk menentukan siapa tersangka dalam kasus ini,” pungkas Rovan Richard.

Tags: