LOADING

Ketik di sini

Teknologi

OPPO Reno 13 Pro Siap Diluncurkan. Penasaran dengan Spesifikasinya?

Share

PENUTUR.COM – OPPO kembali siap meramaikan pasar HP dengan meluncurkan seri terbarunya, yaitu OPPO Reno 13 Pro. Berdasarkan bocoran dari Digital Chat Station, seri OPPO Reno 13 Pro ini diharapkan akan menjadi pesaing kuat di segmen kelas menengah dengan spesifikasi yang semakin “galak.”

Mari kita lihat bocoran spesifikasi OPPO Reno 13 Pro yang strategi.id rangkum dari channel youtube GSMin pada Jumat, 25 Oktober 2024.

Layar Lengkung Quad-Curve 6,78 Inci

OPPO Reno 13 Pro dikabarkan akan hadir dengan layar OLED quad-curve berukuran 6,78 inci.Layar ini memiliki resolusi 1,5K (2780 x 1264 piksel), menjanjikan tampilan visual yang memukau dengan kelengkungan di keempat sisinya.

Kamera Periskop 50 MP

Bagi penggemar fotografi, Reno 13 Pro akan dilengkapi dengan kamera telefoto periskop 50 MP yang mendukung zoom optik 3x. Fitur ini memungkinkan pengguna mengambil foto jarak jauh dengan detail yang tetap tajam.

Pengisian Daya Cepat
Selain itu, OPPO Reno 13 Pro disebut-sebut akan mendukung pengisian daya kabel hingga 80W dan pengisian daya nirkabel sebesar 50W.

Perangkat ini juga diharapkan memiliki ketahanan terhadap air dan debu yang lebih baik, sehingga cocok digunakan dalam berbagai kondisi.

Chipset MediaTek Dimensity 9300

Salah satu yang menarik dari bocoran ini adalah penggunaan chipset MediaTek Dimensity 9300, yang merupakan salah satu chipset terbaru dan tercanggih.

Reno 13 Pro akan menjadi salah satu perangkat pertama yang menggunakan prosesor ini, memberikan performa yang lebih cepat dan efisien dibandingkan pendahulunya.

Baterai Besar 5.900 mAh

Dalam hal daya tahan, OPPO Reno 13 Pro diharapkan akan dibekali dengan baterai berkapasitas 5.900 mAh, lebih besar dari varian standar yang diperkirakan memiliki baterai 5.600 mAh. Kapasitas baterai ini jauh lebih besar dibandingkan Reno 12 Pro yang memiliki baterai 5.000 mAh.

BACA JUGA  Terkena PHK? Sebaiknya Pahami Besarnya Hak Uang Pesangon Sesuai UU Cipta Kerja Terbaru

Perbandingan dengan Pendahulu: Reno 12 Pro

Sebagai perbandingan, OPPO Reno 12 Pro hadir dengan layar AMOLED 6,7 inci beresolusi 2412 x 1080 piksel dan tingkat kecerahan puncak hingga 1.600 nit.

Perangkat tersebut menggunakan chipset MediaTek Dimensity 9200, RAM hingga 16GB, penyimpanan 512GB, dan baterai 5000 mAh dengan pengisian cepat 80W.

Semua fitur tersebut dikemas dalam bodi yang ramping dengan ketebalan hanya 7,55 mm.

Berdasarkan bocoran ini, OPPO Reno 13 Pro siap menjadi salah satu HP kelas menengah yang patut diperhitungkan dengan berbagai peningkatan, mulai dari layar lengkung, kamera periskop, hingga performa dengan chipset terbaru.

Tags:

You Might also Like