LOADING

Ketik di sini

Peristiwa

Mobil Pengangkut MBG Tabrak Siswa SD di Cilincing, 22 Korban Alami Luka Serius

Share

PENUTUR.COM — Sebuah mobil pengangkut makanan tiba-tiba menerobos halaman sekolah dan menabrak rombongan siswa serta guru di SDN 01 Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara yang sedang berbaris, Kamis (11/12).

Peristiwa yang berlangsung sekitar pukul 07.00 WIB itu langsung memicu kepanikan. Sejumlah siswa terpental dan tergeletak di lapangan.

Beberapa lainnya dikabarkan mengalami luka serius akibat benturan.

Video amatir yang beredar luas di media sosial, salah satunya diposting akun @jakut_update, memperlihatkan detik-detik saat mobil tersebut melaju ke arah barisan pelajar.

Dalam rekaman itu, siswa terlihat terserempet hingga tersungkur, sementara guru dan orang tua yang berada di sekitar lokasi langsung berteriak histeris.

“Kejadian di SDN 01, anak SD ketubruk mobil MBG,” ujar perekam video yang dikutip JawaPos.com.

Situasi di lapangan berubah kacau. Orang tua siswa dan para guru bergerak cepat memberikan pertolongan pertama kepada korban.

Beberapa siswa dilaporkan terlindas hingga masuk ke kolong mobil. Darah terlihat berceceran di area lapangan, menggambarkan parahnya dampak kecelakaan itu.

Tak lama setelah insiden, mobil ambulans dikerahkan ke lokasi. Tim medis mengevakuasi korban ke fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Pihak kepolisian melaporkan terdapat 22 siswa yang menjadi korban tabrakan tersebut.

Petugas masih berada di lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta melakukan pertolongan.

 

BACA JUGA  Hasil Survei CELIOS, Bahlil Jadi Menteri Berkinerja Terburuk di Pemerintahan
Tags: