LOADING

Ketik di sini

Olahraga

Kylian Mbappe Akhirnya Cetak Gol Saat Real Madrid Tundukkan Real Betis di Santiago Bernabeu

Share

PENUTUR.COM – Dalam lanjutan pertandingan La Liga yang berlangsung Stadion Santiago Bernabeu pada Senin dini hari WIB (2/9, tim tuan rumah Real Madrid sukses meraih kemenangan 2-0 atas tamunya Real Betis.

Tim asuhan Carlo Ancelotti menguasai pertandingan, dan Kylian Mbappe menjadi sorotan utama setelah mencetak dua gol perdananya untuk klub di La Liga.

Gol pertama Mbappe dicetaknya melalui tendangan pertama setelah menerima umpan tumit fantastis dari Federico Valverde. Sementara gol kedua berasal dari eksekusi penalti yang diperoleh Vinícius Jr.

Meskipun babak pertama berakhir tanpa gol, tim Ancelotti menciptakan beberapa peluang emas untuk mencetak gol.

Peluang pertama yang berbahaya justru datang dari Betis melalui umpan silang Perraud yang disambut sundulan Abde. Namun bola masih melambung di atas mistar pada menit ke-10.

Real Madrid merespons dengan dua peluang beruntun. Pada menit ke-20, tendangan sudut Rodrygo disambut sundulan Eder Militao yang memaksa kiper Rui Silva melakukan penyelamatan krusial.

Empat menit berselang, bola tembakan jarak jauh Valverde yang membentur Natan hanya berakhir di pelukan Rui Silva.

Di babak kedua Real Madrid terus meningkatkan intensitas serangan. Di menit ke-50, Valverde memulai serangan balik cepat yang diakhiri dengan tembakan Vinicius Jr. dari luar kotak penalti. Bola sempat membentur Llorente sebelum akhirnya menghantam tiang gawang.

Satu menit kemudian, terjadi insiden yang membuat Bernabeu meminta penalti. Tapi, wasit Alberola Rojas menganggap bola yang mengenai tangan Llorente bukanlah pelanggaran.

Kylian Mbappe mencetak gol pertamanya pada menit ke-67. Gol yang dinilai sangat indah. Rodrygo mengoper bola kepada Valverde yang kemudian memberikan umpan tumit kepada Mbappe. Pemain asal Prancis itu langsung menyelesaikannya dengan tendangan kaki kiri.

BACA JUGA  Kylian Mbappe Resmi Bergabung dengan Real Madrid, Sempat Lewati Proses yang Berlarut-larut

Gol kedua Mbappe tercipta pada menit ke-75 setelah Vinícius Jr. dijatuhkan oleh Rui Silva dalam kotak penalti.

Pada awalnya, wasit menyatakan Vinícius Jr. berada dalam posisi offside, namun setelah mendapatkan bantuan VAR, wasit menunjuk titik putih. Mbappe dengan tenang mengeksekusi penalti tersebut untuk mengamankan kemenangan bagi timnya.

Menjelang akhir pertandingan, Endrick hampir menambah gol ketiga. Namun Rui Silva sekali lagi melakukan penyelamatan penting dalam situasi satu lawan satu.

Kemenangan ini menjadi yang kedua bagi Real Madrid di Bernabeu dalam dua pertandingan kandang musim ini, dan memperpanjang catatan tak terkalahkan menjadi 36 pertandingan di liga.

 

Tags:

You Might also Like