LOADING

Ketik di sini

Hukum

Jadi Tersangka Korupsi, MAKI Duga Riza Chalid Sudah Nikahi Kerabat Sultan di Malaysia

Share

PENUTUR.COM — Riza Chalid telah ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi minyak. Bahkan Riza Chalid diketahui mangkir dari panggilan Kejaksaan Agung (Kejagung) atas kasus tersebut.

Di mana diketahui sebelumnya bahwa Riza Chalid sudah tak berada di Indonesia. Terlebih kini dikabarkan bahwa Riza Chalid sudah menikah dengan seorang sultan di Malaysia.

Dalam unggahan yang dikutip dari Antara News, (27/7) tersebut, dijelaskan bahwa saat ini diduga Riza Chalid sudah menikahi kerabat dari sultan yang berada di Malaysia.

Bahkan pernikahan itu dikabarkan terjadi 4 tahun lalu. Hal tersebut diungkap oleh Boyamin Saiman selaku Koordinator masyarakat Anti-Korupsi Indonesia (MAKI).

“Dalam konteks ini saya sudah memastikan Riza Chalid ada di Malaysia, dan diduga sudah menikah dengan orang yang punya kerabat dengan raja atau sultan di Malaysia, empat tahun lalu,” ucapnya.

Sayangnya Boyamin tak mengungkap siapa sosok sultan tersebut. Ia diketahui hanya memberikan inisial dari sultan tersebut. “Sultan itu kalau tidak dari negara bagian J, dari negara bagian K,” ungkapnya.

Terlebih diketahui Riza Chalid kerap berada di Johor, Malaysia yang menguatkan dugaan tersebut.

Atas hal itu, Boyamin meminta Kejagung agar segera membuat permohonan red notice untuk bisa melanjutkan kasus korupsi yang melibatkan Riza Chalid tersebut.

“Walau upaya ekstradisi tetap bisa dilakukan, tetapi tetap harus mengupayakan red notice,” ucap Boyamin terkaiit dengan Riza Chalid tersebut.

 

BACA JUGA  Hindari Kegaduhan, DPR Minta Mendagri Kembalikan Empat Pulau ke Aceh
Tags: