LOADING

Ketik di sini

Peristiwa

Gempa Myanmar Telan Banyak Korban Jiwa, Tercatat 1.700 Orang Tewas

Share

PENUTUR.COM – Hingga Minggu (30/3), sekitar 1.700 orang dilaporkan meninggal dunia, 3.400 terluka, dan lebih dari 300 orang dilaporkan hilang sejak gempa mengguncang Myanmar pada Jumat (28/3).

Jenderal Senior Min Aung Hlaing Kepala Junta Myanmar, memperingatkan bahwa jumlah korban jiwa bisa terus bertambah dan pemerintahannya menghadapi situasi yang sangat sulit.

India, China, dan Thailand adalah beberapa negara tetangga Myanmar lainnya telah mengirimkan bahan bantuan dan tim penyelamat, bersama dengan bantuan dan personel dari Malaysia, Singapura, dan Rusia.

“Kerusakan sangat luas, dan kebutuhan kemanusiaan terus berkembang setiap jamnya,” kata Perhimpunan Palang Merah Internasional, dikutip dari Reuters pada Minggu.

Infrastruktur penting – termasuk jembatan, jalan raya, bandara, dan rel kereta api – di seluruh negara dengan 55 juta penduduk ini rusak, memperlambat upaya kemanusiaan.

Sementara konflik yang telah menghancurkan ekonomi, menggusur lebih dari 3,5 juta orang, dan melumpuhkan sistem kesehatan terus berlangsung.

“Perlu segera memulihkan jalur transportasi,” kata Min Aung Hlaing. “Perlu memperbaiki rel kereta api dan juga membuka kembali bandara agar operasi penyelamatan bisa lebih efektif.”

Sementara itu, Amerika Serikat menjanjikan bantuan sebesar 2 juta dolar AS untuk Myanmar. Sedangkan model prediktif dari Layanan Geologi AS memperkirakan jumlah korban tewas Myanmar dapat mencapai lebih dari 10.000 orang.

 

BACA JUGA  Gempa Berkekuatan M 4,8 Guncang Pasaman Barat, Sumbar
Tags:

You Might also Like