LOADING

Ketik di sini

Olahraga

Gagal di Final Piala Super Spanyol, Xabi Alonso Putuskan Tinggalkan Real Madrid

Share

PENUTUR.COM — Xabi Alonso resmi mundur dari kursi pelatih Real Madrid setelah hanya tujuh bulan menangani tim utama di Santiago Bernabeu.

Keputusan tersebut diambil menyusul hasil minor yang dialami Los Blancos saat kalah dari Barcelona di final Piala Super Spanyol atau Supercopa de Espana.

Pelatih asal Spanyol itu datang ke Madrid pada awal musim dengan harapan tinggi, setelah mencatat kesuksesan bersama Bayer Leverkusen.

Namun, sepanjang setengah musim berjalan, performa permainan Real Madrid dinilai belum menunjukkan perubahan signifikan sesuai ekspektasi manajemen.

Kekalahan dari Barcelona menjadi momentum krusial yang membuat kepercayaan klub terhadap proyek jangka pendek Xabi Alonso berakhir.

Selain hasil tersebut, posisi Real Madrid di berbagai kompetisi juga turut menjadi bahan evaluasi serius manajemen.

Xabi Alonso ditunjuk sebagai pelatih Real Madrid pada Juni lalu untuk menggantikan Carlo Ancelotti.

Sejak awal, ia langsung dibebani tuntutan besar untuk menjaga prestasi klub yang terbiasa bersaing di level tertinggi, baik domestik maupun Eropa.

Di ajang Piala Dunia Antarklub, Real Madrid hanya mampu melaju hingga babak semifinal sebelum tersingkir.

Sementara di La Liga, Los Blancos berada di peringkat kedua klasemen, tertinggal empat poin dari Barcelona.

Adapun di Liga Champions, posisi Real Madrid yang menempati peringkat ketujuh klasemen sementara dengan dua laga tersisa dinilai belum mencerminkan ambisi klub untuk bersaing di papan atas Eropa.

Manajemen Real Madrid mengumumkan perpisahan dengan Xabi Alonso melalui pernyataan resmi pada Senin malam waktu setempat, kurang dari 12 jam setelah tim tiba kembali di Madrid.

“Real Madrid C.F. mengumumkan bahwa, berdasarkan kesepakatan bersama antara klub dan Xabi Alonso, telah diputuskan untuk mengakhiri masa jabatannya sebagai pelatih tim utama,” demikian pernyataan resmi klub.

BACA JUGA  Timnas Indonesia Bantai Vietnam 3-0, Ragnar Oratmangoen Ucapkan Terimakasih untuk Fans

 

Tags:

You Might also Like