LOADING

Ketik di sini

Dunia Kerja

Bank BRI Buka Kesempatan Berkarir Bagi Fresh Graduate untuk Posisi Relationship Manager

Share

PENUTUR.COM – Bank Rakyat Indonesia (BRI) memberikan kesempatan bagi lulusan perguruan tinggi untuk berkarir di perusahaan pelat merah tersebut.

Posisi yang ditawarkan BRI saat ini adalah sebagai Relationship Manager melalui program BRILiaN Relationship Manager Program (BRMP) for RM Small and Medium Business.

Salah satu pertimbangan perekrutan kali ini, ditujukan untuk pengembangan potensi profesional muda menjadi Relationship Manager (RM) yang handal dalam menangani nasabah UMKM.

BRMP adalah program pengembangan untuk talenta muda yang berpotensi menjadi Relationship Manager SME yang unggul. Bagi pelamar yang lolos akan diberikan pelatihan, pendampingan, dan kesempatan belajar dari para professional di BRI.

Dilansir dari e-recruitment.bri.co.id, berikut persyaratan yang harus dipenuhi jika ingin daftar program ini.

Persyaratan untuk fresh graduate :

– Lulusan S1 dari Universitas/Perguruan Tinggi dengan IPK minimal 3.00 (skala 4);

– Usia maksimal 25 tahun (tidak berulang tahun ke-26 pada 15 Juni 2024);

– Memiliki SIM A/C;

– Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI.

Persyaratan untuk kandidat berpengalaman:

– Lulusan S1 dari Universitas/Perguruan Tinggi dengan IPK minimal 2.75 (skala 4);

– Memiliki pengalaman minima 2 tahun di bidang perbankan segment SME;

– Memiliki SIM A/C;

– Bersedia ditempatkan di seluruh Unit Kerja BRI.

Bagi pelamar yang berminat untuk mengikuti program ini harus mendaftar sebelum tanggal 16 Juni 2024.

Para pelamar dapat melakukan pendaftaran melaui website resmi rekrutmen Bank BRI di https://e-recruitment.bri.co.id.

Pelamar harap memperhatikan preferensi penempatan pada data diri karena akan menjadi bahan pertimbangan Perusahaan dalam menentukan penempatan.

Demikian informasi yang dapat berikan, semoga bermanfaat.

 

 

 

BACA JUGA  PT Unicharm Indonesia Tbk, Buka Lowongan Kerja untuk 7 Posisi, Cek Tawaran Gajinya
Tags:

You Might also Like