LOADING

Ketik di sini

Hukum

Penyebab Kematian Mantan Bupati Jembrana yang Ditemukan Membusuk di Rumahnya Masih Jadi Misteri

Share

PENUTUR.COM – Mantan Bupati Jembrana, Ida Bagus Ardana (84) dan istrinya, AA Ayu Sri Wulan Trisna (66) ditemukan tewas diĀ  rumahnya di Jalan Gurita, Dansel, Denpasar, Bali, pada Kamis, (8/8).

Saat ditemukan kondisi jenazah sudah membusuk. Jasad keduanya berada di lokasi yang berbeda meski di dalam rumah yang sama, Ida Bagus Ardana ditemukan dalam keadaan tergeletak di dapur, sementara sang istri di dalam kamar.

Kepala Lingkungan Karya Dharma Puru Gede Igar Bramandita menuturkan jika ia melihat ada bercak darah di tubuh Ida Bagus Ardana.

Meskipun demikian, ia belum bisa memastikan penyebab kematian Ida Bagus Ardana dan istrinya.

Kedua jenazah tokoh tersebut tersebut telah dibawa ke RSUP Prof Ngoerah untuk dilakukan otopsi

Kepala Bidang Laboratorim Forensik (Labfor) Polda Bali, Kombes Pol I Nyoman Sukena, menuturkan telah melakukan olah TKP.

Mereka menemukan cairan serta obat-obatan dari rumah korban dan telah diamankan untuk dilakukan proses pemeriksaan.

Uji laboratorium tersebut untuk mengetahui ada tidaknya kandungan kimia dalam cairan itu. Sementara hasil dari uji laboratorium itu baru akan keluar pada Selasa, 12 Agustus 2024.

“Sedang menunggu hasil pemeriksaan apakah cairan ini ada indikasi berupa pestisida atau bukan, kita belum berani jawab karena belum tuntas pemeriksaannya,” ujar Sukena.

Selain itu, Kepolisian Daerah Bali dan Kepolisian Resor Denpasar juga masih melakukan penyeledikan.

Pihak kepolisian belum bisa menyimpulkan penyebab kedua tokoh itu seblum ada hasil pemeriksaan lebih lanjut.

Penemuan jasad kedua tokoh ini berawal dari kecurigaan anak korban yang tidak dapat menghubungi kedua orang tuanya.

Kemudian anaknya memutuskan untuk mendatangi rumah tersebut, tapi terkunci dari dalam serta halamannya tidak terawat.

BACA JUGA  Aktor Donny Kesuma Meninggal Dunia Usai Terkena Serangan Jantung

Betapa terkejutnya saat mengetahui bahwa kedua orang tuanya ditemukan meninggal dunia.

Saat ini kedua jasad tersebut masih dilakukan otopsi untuk mengetahui apakah ada tanda kekerasan pada korban atau tidak.

Polisi juga telah memasang garis polisi di rumah Ida Bagus Ardana yang menjabat sebagai Bupati Jembrana periode 1980-1990.

 

Tags: