Sering Alami Bad Mood? Coba Pulihkan dengan Cara Ini
Share
PENUTUR.COM – Perubahan hati seseorang tidak pernah sama antara satu dengan yang lain. Kadang muncul rasa marah, gembira, sedih, kecewa, yang datang begitu cepat tanpa alasan.
Banyak yang menyebut dengan istilah bad mood yakni perubahan emosi yang tidak menyenangkan. Untuk mengatasinya hal pertama yang perlu dilakukan dengan mencari cara sederhana memulihkan mood.
Sebuah study dari University of Warwick bahwa perasaan gembira atau sedih cenderung menyebar ke lingkungan sosial. Karena itu penting untuk mengetahui cara mengembalikan mood.
Berikut ini yang bisa dicoba untuk memperbaiki mood kita agar tidak mempengaruhi mood orang di sekitar kita
1. Makan Es Krim
Susu menjadi salah satu bahan utama pada es krim. Susu kaya akan L-triptofan yang dapat memberikan perasaan rileks pada saraf dan cukup ampuh membantu mengurangi perasaan sedih, stres, cemas, hingga depresi.
Tak hanya menenangkan sistem saraf, es krim juga memberikan rangsangan pada trombotonin yang dapat memberikan perasaan gembira dan bahagia. Selain itu L-triptofan juga dapat membantu mengurangi gejala insomnia.
2. Tertawa
Saat sedang bad mood tentu kita cenderung sulit untuk tertawa. Jangankan untuk tertawa, terkadang senyum saja berat ya, sobat urbanbogor. Anda bisa mencari video atau buku jenaka yang bisa memulihkan mood dengan tertawa.
Karena saat tertawa, tubuh melepaskan hormon dopamin yang bisa membuat kita lebih bahagia. Cara ini cukup ampuh untuk mengembalikan mood.
3. Tersenyum
Cara sederhana berikutnya untuk mengembalikan mood yaitu dengan tersenyum. Sebuah penelitian di University of Kansas di pimpin seorang Psikolog bernama Tara L. Kraft dengan menguji beberapa mahasiswa untuk mengerjakan soal yang membuat stres.
Kemudian dia membandingkan mahasiswa yang tersenyum dan yang tidak saat mengerjakan tugas tersebut. Faktanya, mereka yang tersenyum cenderung menurunkan tingkat stres dibanding mereka yang tidak tersenyum.
4. Mendengarkan Musik
Musik memang tidak bisa dipisahkan dari kegiatan sehari-hari. Jenis musik juga bisa menimbulkan efek yang dirasakan berbeda bagi pendengarnya.
Saat Anda merasa bad mood, coba dengarkan lagu dengan tempo yang cepat atau lirik yang mengandung pesan yang membuat Anda lebih semangat. Dalam lirik sebuah lagu, sugesti positif cukup ampuh untuk memulihkan mood.
5. Berdiam Diri atau Menangis
Hindari bad temper atau sangat sensitif ketika sedang bad mood. Alih-alih melakukan tindakan yang tidak diinginkan, cobalah untuk berdiam diri sejenak dan atur napas. Tarik napas dan tahan sekitar 5 hingga 7 detik.
Hal ini cukup membantu untuk membuat Anda lebih relaks. Anda juga bisa berdiam diri sejenak tanpa berkomunikasi dengan orang sekitar sampai Anda merasa lebih baik.
Tentu diam lebih baik daripada mengeluarkan emosi tanpa kendali. Selain berdiam diri, Anda juga bisa menangis untuk meluapkan emosi.