Presiden Prabowo Resmikan Sekolah Rakyat di 34 Provinsi
Share
PENUTUR.COM — Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, meresmikan Sekolah Rakyat yang telah berjalan di 166 titik di 34 provinsi dan 131 kabupaten-kota.
Peresmian dilakukan di Sekolah Rakyat Terpadu (SRT) Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial (BBPPKS), Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1).
“Pentingnya pendidikan bagi anak-anak dari keluarga tidak mampu dan memuji semangat anak-anak Sekolah Rakyat yang telah menunjukkan kemampuan luar biasa,” ucap Prabowo dalam sambutannya.
Ia menambahkan, Sekolah Rakyat ini adalah bukti bahwa adanya dengan dukungan semua pihak, hingga bisa dapat membuat perubahan besar.
Dukungan bupati, wali kota, gubernur, pimpinan polisi, dan pimpinan tentara, semuanya sangat penting.
Prabowo, juga memuji kemampuan berbahasa Inggris anak-anak Sekolah Rakyat yang luar biasa, dan menyatakan bahwa ia akan mengirim mereka ke luar negeri untuk meningkatkan kemampuan mereka.
“Saya kagum dengan kemampuan bahasa Inggris anak-anak ini. Mereka luar biasa. Saya akan mengirim mereka ke luar negeri untuk meningkatkan kemampuan mereka,” katanya.
Lebih lanjut Prabowo menekankan pentingnya menghormati orang tua dan tidak merasa malu dengan latar belakang keluarga.
“Jangan kau malu orang tuamu hanya buruh atau petani miskin. Mereka mulia, mereka kerja keras untuk masa depanmu,” ujarnya.
Ia juga menekankan, pentingnya perjuangan keras untuk meningkatkan kualitas hidup rakyat Indonesia dan memastikan bahwa kekayaan negara dirasakan oleh seluruh rakyat.
“Kita akan berjuang keras supaya semua kekayaan negara akan dirasakan oleh seluruh rakyat Indonesia,” pungkasnya.


