Bocah 7 Tahun yang Mati Batang Otak Usai Operasi Amandel, Meninggal Dunia
Share
PENUTUR.COM – Seorang anak berusia 7 tahun berinisial BA dikabarkan meninggal dunia usai menjalani operasi amandel di sebuah rumah sakit di Kota Bekasi, Jawa Barat.
BA diduga merupakan korban malpraktik dari rumah sakit tersebut. Usai menjalani operasi amandel ia divonis mati barang otak dan mengalami koma selama 2 minggu.
Dan pada Senin, 2 Oktober 2023, keluarga BA mengabarkan jika anaknya tersebut telah meninggal dunia.
Kuasa hukum keluarga korban, Cahaya Christmanto Anak Ampun mengungkapkan kronologi hingga anak kliennya mengalami mati batang otak pasca operasi amandel.
“Hingga masuk hari ke-9 ketika kami ke sana tanggal 27 September, itu pun belum sadarkan diri,” tutur Cahaya Christmanto, dikutip YouTube Official iNews, Selasa, (3/10).
Keluarga korban lanjut Cahaya, sudah meminta kepada pihak rumah sakit untuk memindahkan anak mereka ke rumah sakit lain agar memperoleh tindakan yang lebih konkrit.
“Disitu kami minta kepada rumah sakit untuk dijadikan sebuah peringatan, untuk anak dirujuk dan dibawa (ke RS lain) tapi rumah sakit ini tidak melakukan,” sambungnya.
Awalnya tutur Cahaya, pada hari ke-3 korban tak sadarkan diri, dan tiba-tiba pihak rumah sakit mengatakan anak klien kami sudah mengalami mati batang otak.
Cahaya selaku kuasa hukum merasa heran, operasi amandel malah berujung mati batang otak.
“Ya aneh sekali, kenapa saya bilang, dari operasi amandel lari ke batang otak,” imbuhnya.
Dari sanalah pihak keluarga korban dan kuasa hukum merasa hal ini ada kelalaian. “Makanya saya bilang ini ada kelalaian,” tandasnya.
Diketahui, pihak keluarga korban saat ini telah melaporkan kasus dugaan malpraktik tersebut ke Polda Metro Jaya