LOADING

Ketik di sini

Hiburan

Giring Ganesha Ingin Balik ke Dunia Musik Usai Gagal Jadi Politisi

Share

PENUTUR.COM – Musisi Giring Ganesha selama beberapa tahun ini dikenal sebagai seorang politisi dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Giring bahkan sempat menduduki posisi puncak sebagai Ketua Umum PSI.

Namun kini posisinya digantikan Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Jokowi. Usai gagal menjadi politisi eks vokalis Nidji ini mengungkapkan bahwa dirinya memiliki niatan untuk kembali berkarir didunia musik.

“Jadi ingin berkarya ini sebenarnya ide itu sudah lama sejak 2023,” ucap Giring Ganesha.

Untuk kembali ke dunia tarik suara, Giring mengakui bahwa dirinya harus mengawalinya sebagai solois. Bahkan saat ini, dirinya pun tengah dalam proses menciptakan lagu-lagu baru.

“Itukan yang bikin happy 4 tahun at least sekarang solois sendiri dan akan menciptakan lagu juga. Kemarin lagi proses nih, nyiptain lagu udah berkarat juga kali ya,” jelas Giring.

Giring mengatakan bahwa ia mengalami kesulitan ketika menciptakan lagu-lagu. Apalagi saat perkembangan musik relatif cepat.

Hal tersebut membuat dirinya harus bekerja keras untuk beradaptasi, untuk menciptakan karya-karya yang dapat diterima oleh masyarakat.

“Bikin lirik jauh lebih sulit sekarang mungkin adaptasi nggak pernah surut tetapi bikin lirik tantangan, karena penikmat musik zaman sekarang berbeda dengan zaman saya,” ucap giring.

Ia pun mengaku bahwa sekarang semua musisi saat ini sangat keren, puitis. Sehingga menuntut dirinya untuk lebih banyak belajar.

Sementara itu, istri Giring Ganesha, Cynthia Riza mengaku akan terus mendukung keinginan dari suami itu. Termasuk soal kembalinya Giring ke dunia tarik suara.

“Support apapun mimpinya dia dari awal mulai karier,” ucap Cynthia.

“Aku ketemu Mas Giring dulu masih vokalis band terus dia berevolusi pengen nyoba bisnis aku support, masuk politik aku support, sekarang mau mulai nyanyi lagi aku support,” lanjutnya.

BACA JUGA  Dua Santri Penganiaya Bintang Balqis Maulana Dituntut 7,5 Tahun Penjara

 

 

Tags: